Selasa, (26 /1 2021) Kesbangpol mengadakan Rapat Koordinasi Forum Pembauran Kebangsaaan(FPK) Kabupaten Buleleng yang berlangsung di Ruang IV Kantor Bupati. Rapat ini dihadiri langsung oleh Kepala Badan Kesbangpol Buleleng (Drs.Komang Sumertajaya) dan Ketua FPK Buleleng (Ida Bagus Lilik Sudirga,SE) juga seluruh anggota FPK. Dalam pertemuan ini merupakan pembahasan dalam menyelenggarakan otonomi daerah Kesbangpol dalam hal ini (FPK) mempunyai kewajiban melestarikan nilai sosial budaya, mengembangkan kehidupan demokrasi, melindungi masyarakat, menjaga persatuan, kesatuan dan kerukunan nasional, serta keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pembauran kebangsaan merupakan bagian penting dari kerukunan nasional, dan upaya dalam meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa.
Forum Pembauran Kebangsaan yang selanjutnya disingkat FPK adalah wadah informasi, komunikasi, konsultasi, dan kerjasama antara warga masyarakat yang diarahkan untuk menumbuhkan, memantapkan, memelihara dan mengembangkan pembauran kebangsaan. Penyelenggaraan pembauran kebangsaan adalah proses pelaksanaan kegiatan integrasi anggota masyarakat dari berbagai ras, suku, ertnis melalui interaksi sosial dalam bidang bahasa, adat istiadat, seni budaya, pendidikan, dan perekonomian untuk mewujudkan kebangsaan Indonesia tanpa harus menghilangkan identitas ras, suku, dan etnis masing-masing dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia.